Rajawali Kaltara
Rajawalikaltara.com dengan semangat baru, ingin menyajikan informasi-informasi lugas, terpercaya serta lebih akrab dengan masyarakat Kaltara.

Balik Bawa 42 Mendali dan Dua Piala, Fornas Kontingen Kaltara diarak Keliling Tarakan

0 174

RajawaliKaltara.com, Tarakan – Kontingen Kalimantan Utara (Kaltara) setelah perhelatan Festival Olahraga Masyarakat Nasional (Fornas) VII tahun 2023 Jawa Barat, Turut merayakan kemenangan dengan berkeliling sembari membawa mendali dan dua piala sepanjang ruas jalan protokol Kota Tarakan, Kamis (13/07/23).

Dikawal oleh patwal Satlantas polres Tarakan arak-arakan bermula dari Tarakan Plaza Jalan Yos Sudarso, Jalan Kusuma Bangsa, Simpang Ladang, Gitajalatama, Jalan Jendral Sudirman hingga finish di kampung Bugis.

Setelah ditutup pada Minggu (09/07/23) di Gedung Budaya Sabilulungan, Soreng, Kabupaten Bandung oleh Staf Ahli Bidang Hukum Olahraga Kementerian Pemuda dan Olahraga (Kemenpora), Samsuddin.

Kembali ke Bumi Benuanta dengan membawa bangga provinsi Kalimantan Utara dimana 42 Mendali berhasil dibawah pulang setelah berjuang pada ajang Fornas VII 2023 di Kota Kembang Bandung, Jawa Barat.

Pemerintah Provinsi Kalimantan Utara, dalam hal ini di wakili oleh Irawan Kepala UPT Bapedda Tarakan mengucapkan terima kasih atas capaian yang telah di lakukan oleh para atlet selama berjuang di Bandung.

“Terima kasih atas Giat dan capaian kita hari ini, sudah cukup baik dalam mendulang prestasi di Jawa Barat, pak Gubernur berpesan agar terus memberikan Support dan semangat terus arti nya tidak ada yang bisa kita raih kalau kita berlatih dengan keras, berusaha sungguh-sungguh tentu hasil nya akan kita raih bersama”, Ungkap Irawan.

IMG 20230713 175356 262 scaled
Saat memberikan keterangan kepada awak media, Provinsi Kalimantan Utara dalam hal ini Irawan Kepala UPT Bapedda Tarakan.

Disingung soal riwerd yang akan didapat masing-masing atlet, nanti nya pihak Kormi Kaltara akan berkoordinasi dengan pemerintah provinsi untuk membicarakan hal tersebut.

“Kita akan berkoodinasi, baik ke Gubernur maupun Wakil Gubernur, bahkan DPRD kalau perlu untuk menyampaikan hasil yang kita dapatkan. Karena kita dibantu oleh pemerintah provinsi dan mudah-mudahan raihan prestasi ini menjadi referensi buat pemerintah untuk lebih maksimal lagi membantu kita ke depan”, Ujar Mukhlis Ramlan Sekretaris Kormi Kaltara.

Lebih lanjut pria yang saat ini menjabat sebagai Sekretaris Badan Koordinasi Mubaligh Indonesia (Bakomubin) Kaltara mengatakan.

“Seluruh atlet akan mendapatkan riwerd sesuai dengan raihan prestasi dan hal itu tentu kami akan melakukan rapat secara internal terlebih dahulu inti nya tidak ada Prestasi Tanpa Apreasiasi Insya Allah dari Kormi Kaltara akan melakukan hal itu”, Tutup Mukhlis Ramlan.

Comments
Loading...