Rajawali Kaltara
Rajawalikaltara.com dengan semangat baru, ingin menyajikan informasi-informasi lugas, terpercaya serta lebih akrab dengan masyarakat Kaltara.

Koramil 0911-01 dan Polsek Nunukan Cek Stok Ketersediaan Pangan

0 380

 

NUNUKAN – Dalam rangka memastikan ketersediaan kebutuhan bahan pokok bagi Masyarakat Nunukan ditengah masa pandemi virus Covid-19, anggota Koramil 0911-01 Nunukan bersama dengan Polsek Nunukan melakukan pengecekan gudang beras untuk memastikan ketersediaan pasokan beras di Dua Pasar Tradisional yaitu Pasar inhutani dan di pasar Tanah merah.

Disela-sela kegiatan tersebut anggota 0911-01 Nunukan Sertu Anang Efendi menjelaskan bahwa kegiatan ini bertujuan untuk memastikan bahwa ketersediaan sembako khususnya di wilayah Nunukan masih mencukupi untuk kebutuhan masyarakat Nunukan selama satu bulan kedepan.

“Selain mengecek ketersediaan beras, kita juga mengecek lonjakan dan kestabilan harga di tengah pandemi covid-19 selama bulan suci ramadhan,” ujarnya.

Tujuan pengecekan ini, Sambung Dia adalah untuk mencari data yang aktual tentang ketersediaan beras di Nunukan sehingga masyarakat tidak perlu resah akan ketersediaan beras, karena takutnya terjadi kelangkaan.

“Disisi lain kegiatan ini merupakan upaya pengawasan dilapangan kepada para pedagang, agar tidak ada oknum pedagang yang nakal dengan memainkan harga Beras yang nantinya dapat meresahkan masyarakat,” Demikian, Sertu Anang. (rk-3)

Comments
Loading...